Minggu, 08 Desember 2013

KEBUDAYAAN DI BENGKULU


KEBUDAYAAN BENGKULU

KEBUDAYAAN BENGKULU
Bengkulu (bahasa Belanda: Benkoelen atau Bengkulen, bahasa Inggris: Bencoolen, bahasa Malaysia: Bangkahulu, Bahasa RejangBekuleuw/Bekulauw), terletak di bagian barat daya pulau Sumatera adalah sebuah provinsi yang terletak di Pulau Sumatera, Indonesia. Di sebelah utara berbatasan dengan Sumatera Barat, di sebelah timur dengan Jambi dan Sumatera Selatan, sedangkan di sebelah selatan dengan Lampung.
1.      Seni dan Budaya
Bengkulu memiliki kerajinan tradisional batik besurek, yakni kain batik yang dihiasi huruf-huruf Arab gundul dan diakui oleh pemerintah Republik Indonesia sebagi salah satu bagian warisan budaya Republik Indonesia serta turut memperkaya khazanah budaya di Indonesia. Kebudayaan Bengkulu memiliki beberapa ciri berbeda karena dipengaruhi oleh suku-suku berbeda yakni kebudayaan Bengkulu Selatan/suku Serawai, kebudayaan Rejang dan kebudayaan pesisir. Budaya tabot merupakan satu kultur unik yang memadukan tradisi lokal dengan Islam Syiah secara kultural.
Tari-tarian tradisional dari Bengkulu antara lain:
  • Tari Tombak Kerbau
  • Tari Putri Gading Cempaka
  • Tari Pukek
  • Tari Andun
  • Tari Kejei
  • Tari Penyambutan
  • Tari Bidadari Menimang Anak
  • Tari Topeng
Seni musiknya adalah:                                         
  • Geritan, yaitu cerita sambil berlagu.
  • Serambeak, yang berupa patatah-petitih.
  • Andei-andei, yaitu seni sastra yang berupa nasihat.
  • Sambei, yaitu seni vokal khas suku Rejang,biasanya untuk pesta perkawinan

2.      Pakaian Adat Provinsi Bengkulu 
Pakaian Adat Pria Bengkulu terdiri dari Jas, Sarung, Celana Panjang, Alas kaki yang dilengkapi dengan penutup kepala dan sebuah keris. Jas tersebut terbuar dari kain bermutu seperti wol dan sejenis nya, dan biasanya berwarna gelap seperti hitam atau biru tua, begitu juga celana nya terbbuat dari bahan dan warna yang sama.
Pakaian Adat Wanita Bengkulu mengenakan baju kurung berlengan panjang, bertabur corak-corak, sulaman emas berbentuk lempengan-lempengan bulat seperti uang logam. Bahan baju kurung umumnya beludru dalam warna-warna merah tua, lembayung atau hitam. Sarung Songket benang emas atau perak dalam warna serasi dan sutra merupakan perangkat busana yang di gunakan dari pinggang sampai mata kaki.
 

 
3.      Rumah Adat Masyarakat Provinsi Bengkulu
Dalam bahasa melayu Bengkulu, rumah tempat tinggal dinamakan juga “Rumah”. Rumah tradisional Bengkulu termasuk tipe rumah panggung. Rumah panggung ini dirancang untuk melindungi penghuninya dari banjir. Disamping itu kolong rumah panggung juga dapat dipergunakan untuk menyimpan gerobak, hasil panen, alat-alat pertanian, kayu api, dan juga berfungsi sebagai kandang hewan ternak.
Bentuk rumah panggung melayu ini terbagi menjadi beberapa bagian, yaitu :
Bagian atas rumah masyarakat Bengkulu terdiri dari :
  • Atap, terbuat dari ijuk, bamboo, atau seng.
  • Bubungan, ada beberapa bentuk.
  • Pacu : plafon dari papan atau pelupuh.
  • Peran : balok-balok bagian atas yang menghubungkan.
  • Tiang-tiang bagian atas.
  • Kap : kerangka untuk menempel kasau.
  • Kasau : untuk mendasi reng.
  • Reng : untuk menempel atap.
  • Listplang, suyuk, penyunting.
Bagian tengah terdiri dari :
  • Kusen, kerangka untuk pintu dan jendela.
  • Dinding : terbuat dari papan atau pelupuh.
  • Jendela : bentuk biasa dan bentuk ram.
  • Pintu : bentuk biasa dan bentuk ram.
  • Tulusi (lubang angin) : ventilasi, biasanya di atas pintu dan jendela, dibuat dengan berbagai ragam hias.
  • Tinag penjuru.
  • Piabung : tiang penjuru hal.
  • Tiang tengah.
  • Bendu : balok melintang sepanjang dinding.
Bagian bawah terdiri dari :
  • Lantai, dari papan, bamboo, atau pelupuh.
  • Geladak, dari papan 8 dim dengan lebar 50cm dipasang sepanjang dinding luar di atas balok.
  • Kijing, penutup balok pinggir dari luar, sepanjang keliling dinding.
  • Balok (besar), kerangka untuk lantai yang memanjang ke depan.
  • Tailan : balok sedang yang berfungsi sebagai tempat menempelkan lantai.
  • Blandar : penahan talian, melintang.
Sumber: http://rraaggiill.wordpress.com/2013/03/12/keragaman-budaya-daerah-provinsi-bengkulu/


Masrukhi/1ID07/35413341/TUGAS ILMU BUDAYA DASAR

Tidak ada komentar:

Posting Komentar